Sabtu, 07 Juli 2018

Rapat Kerja Cabang Gerakan Pramuka Kwartir Cabang Bojonegoro Tahun 2018


Bojonegoro - Kwartir cabang gerakan pramuka bojonegoro menggelar Rapat Kerja Cabang Gerakan Pramuka Kwartir Cabang Bojonegoro Tahun 2018 (07/07/2018) bertempat di Pusdiklatcab kendalisada Kalianyar bojonegoro.

Kegiatan tersebut diikuti Ketua Kwartir Ranting dan Ketua Dewan Kerja Ranting se-bojonegoro. Dalam kesempatan itu bersamaan dilaksanakan halal bihalal sesama pengurus kwartir dan sekaligus pelepasan Peserta Kontingen Cabang Bojonegoro untuk mengikuti kegiatan Perkemahan Bakti Saka Bakti Husada di Trenggalek.

Kegiatan tersebut dibuka langsung oleh Kak Hanafi selaku Ketua Kwartir Cabang Bojonegoro. Dalam sambutannya banyak hal tentang pramuka harus dipertajam, guna meningkatkan kualitas individu peserta didik.

Pembentukan karakter melalui gerakan pramuka tidak hanya sekedar koar-koar namun harus dirumuskan agar dapat diimplementasikan dengan maksimal. Dengan demikian dalam rakercab ini harus merumuskan program kerja yang dalam diimplementasikan dengan tajam. (Michael)



share this article to: Facebook Twitter Google+ Linkedin Technorati Digg
Posted by Humas Kwarran Padangan, Published at 11.13 and have 0 komentar

Tidak ada komentar:

Posting Komentar